Praktik Terbaik OpenCart 1: Jangan install ulang
Praktik Terbaik OpenCart 1: Jangan install ulang
Salah satu praktik terbaik dalam operasional OpenCart adalah Jangan install ulang. Sering kali saya mendengar cerita dari client bahwa mereka berulang kali menginstall website OpenCarnya tiap kali ada error yang tidak bisa mereka atasi. Hal ini biasanya dilakukan oleh para pemula yang baru belajar development OpenCart.
Nah, artikel singkat ini akan sedikit memberikan gambaran kepada pembaca agar tidak terus-terusan melakukan hal ini. Secara umum ada dua alasan mengapa sering terjadi install ulang OpenCart.
1. Fitur OpenCart tidak Bekerja
Pertama, karena ada fitur di OpenCart yang tidak bekerja. Secara teknis hal ini bisa disebabkan karena konflik module atau bahkan lebih sederhana, yakni tidak tahu cara mengaktifkan fitur terkait.
2. Terlalu banyak Error Log
Kedua, karena ada error log yang cukup banyak. Sering kali terdapat bugs pada suatu module yang menambah panjang daftar error log. Modul / ekstensi terkait sering kali masih berjalan hanya menimbulkan error tiap kali dijalankan.
3. Terlalu banyak modul terinstall
Ketiga, file module yg menumpuk dan tidak difungsikan. Dari ketiga sebab ini yang mungkin lebih reasoable. Tapi langkah install ulang tetap saja jadi opsi yang berlebihan.
Ketiga alasan diatas sering jadi sebab teknis untuk melakukan setup ulang OpenCart yang melelahkan. Dan tentu saja ada beberapa sebab kenapa kita tidak perlu install ulang seperti berikut.
1. Aplikasi Web adalah scripting Language
CMS OpenCart yang jadi sistem website Anda sebenarnya adalah kumpulan dari file-file yang tergabung menjadi satu. Tiap file memainkan perannya masing-masing untuk membentuk kesatuan sistem yang menjalankan fungsi tertentu. Kesalahan pada file tertentu tentu saja dapat diperbaiki. Bukan berarti seluruh sistem rusak. Ingat bahwa bahasa pemprograman web adalah script yang diterjemahkan secara individual di server. Bukan seperti aplikasi desktop yang harus melalui proses compile. So, perbaiki saja file yang error. Jangan melulu install ulang. ????
2. Mekanisme Penggunaan ekstensi yang fleksibel
Ekstensi / modul tertentu yang Anda install dan kemudian menyebabkan banyak error tidak lantas akan merusak seluruh sistem. Sekali lagi tiap file menjalankan fungsinya masing-masing. Seperti namanya, module / ekstensi digunakan untuk extends (memperluas) / menambah fungsionalitas sistem OpenCart secara umum. Jika ekstensi ini menyebabkan kesalahan yang sistemik, Anda bisa memutuskan untuk tidak menggunkannya (non-aktifkan). Jika module terkait memiliki vqmod/ocmod yang terinstall Anda pun bisa menonaktifkannya.
Untuk ocmod, silakan navigasi ke laman Extensions > Modification. Klik disable pada ocmod yang ingin tidak diaktifkan lalu klik refresh modifikasi. Untuk vqmod xml, silakan navigasi ke vqmod > xml via FTP / Cpanel Anda lalu rename file terkait dengan menambahkan karakter diakhir nama file. Saya sendiri biasa menambahkan karakter : ~. Sehingga menjadi: file.xml~
3. Kurangi file secara individual
Banyaknya modul yang telah terinstall di website Anda tidak akan berpengaruh selama itu tidak digunakan oleh sistem, yakni diaktifkan sebagai ekstensi OpenCart. File-file module ini dapat Anda kurangi secara individual jika Anda ingin “membersihkan” sistem OpenCart Anda dari modul-modul yang tidak digunakan. Pada OpenCart 2, Anda dapat menginstall Extension Uninstaller dari IsenseLabs. Extensi ini adalah membantu Anda untuk menghapus file-file module yang ingin Anda hapus. Hanya ekstensi yang ingin dihapus harus dapat diinstall via ekstension installer tentunya. Anda bisa mengunduhnya disini:
http://s.id/emO
Lebih dari itu semua, menginstall ulang OpenCart adalah pekerjaan yang amat melelahkan. Tentu bukan pas installnya ya. Karena hanya perlu 5 menit untuk setup instalasi. Tapi butuh waktu berjam-jam untuk konfigurasi. Yang sudah punya pengalaman, pasti tahu betapa melelahkannya. Hehe.
Jika Anda masih ragu dengan solusi diatas, ada baiknya Anda menyerahkan tugas error fix kepada profesional sehingga Anda hanya fokus pada proses bisnis. Dilihat dari kacamata usaha, ini lebih menguntungkan. Anda bisa menghemat waktu berkali-lipat sambil konsultasi teknis yang juga menghemat waktu Anda dimasa depan.
Oke, itu tadi hal-hal yang perlu jadi pertimbangan salah satu praktik terbaik mengapa Anda tidak harus menginstall ulang OpenCart. Semoga bermanfaat.
Leave Your Comment